LATEST POST

latest

Perayaan HUT Apersi ke-27 di Lapangan KONI Sario Meriah dengan Fun Run dan Doorprize

Sabtu, 22 November 2025

/ by Nanang

 


EXPRESSINDONEWS--  Suasana meriah memenuhi Lapangan KONI Sario pada perayaan Hari Ulang Tahun ke-27 Asosiasi Pengembang Perumahan dan Permukiman Seluruh Indonesia (Apersi). Kegiatan yang dipadati ribuan peserta ini dibuka dengan agenda Fun Run, menandai semangat Apersi untuk terus dekat dengan masyarakat serta memperkuat komitmen dalam menyediakan hunian layak bagi rakyat.


Acara diawali dengan sambutan dari Ketua DPD Apersi Sulawesi Utara, Soeprapti Mohadjumangin, yang menyampaikan apresiasi mendalam kepada seluruh pihak yang hadir dan turut mendukung perjalanan Apersi.

“Insha Allah tahun depan peserta Fun Run bisa mencapai 10 ribu orang, dan akan ada hadiah rumah bagi peserta. Terima kasih terutama kepada Ketua Umum dan Sekjen DPP Apersi Dedi Setiawan atas dukungan dalam peringatan HUT ke-27 ini. Semoga Apersi semakin jaya,” ungkapnya.

Momentum ini juga dihadiri oleh Ketua Umum DPP Apersi, Junaidi Abidlah, yang memberikan pesan penting terkait kiprah Apersi dalam memenuhi kebutuhan hunian bagi masyarakat.

“Hari ini Apersi genap berusia 27 tahun. Kami mempersembahkan berbagai hadiah untuk bapak ibu, semoga bermanfaat. Jika ingin memiliki rumah, silakan hubungi Apersi Sulawesi Utara—DP 0 rupiah. Terima kasih untuk kebersamaan kita semua,” ujarnya dalam sambutan hangat.

Tak hanya Fun Run, rangkaian perayaan HUT Apersi ini semakin meriah dengan pembagian doorprize, termasuk hadiah utama satu unit sepeda motor, serta berbagai hadiah menarik lainnya yang menambah antusiasme peserta.

Dalam wawancara langsung, Junaidi Abdillah menegaskan komitmen Apersi untuk mendukung target nasional pemerintah terkait penyediaan hunian rakyat.

“Target negara sangat jelas, dan Apersi Sulawesi Utara memiliki peran penting dalam mendukungnya. Selain memperkuat branding Apersi, kami ingin membangkitkan semangat para pengembang agar terus membesarkan asosiasi ini. Secara nasional, target kita adalah 100 ribu unit rumah rakyat.”


Ia juga menjelaskan skema DP 0 persen yang menjadi daya tarik utama bagi masyarakat berpenghasilan rendah.

“Skema 0 persen ini untuk merangsang masyarakat agar lebih mudah memiliki rumah. Tinggal menempati saja, karena developer yang mensubsidi konsumen. Program ini tidak ada batas waktu.”

Selain itu, ia menyinggung mengenai program perumahan menjadi fokus pemerintah.


Ketua DPD Apersi Sulut, Soeprapti Mohadjumangin, kembali menegaskan kualitas pelayanan sebagai prioritas utama.

“Kami berusaha memberikan pelayanan terbaik untuk masyarakat yang membutuhkan rumah. Mutu harus terus ditingkatkan, kami tidak mengikuti standar yang asal-asalan.”


Namun, ia juga mengungkapkan adanya tantangan serius di lapangan.

“Minat masyarakat sangat tinggi, tetapi banyak yang terkendala masalah pinjaman online (pinjol), sehingga sulit mendapatkan bantuan dari pemerintah. Ini menjadi hambatan yang harus sama-sama kita atasi.”


Meski begitu, dukungan pemerintah daerah tetap mengalir.

“Pemerintah provinsi dan kota tentu mensupport kami dalam menjalankan program perumahan untuk masyarakat,” tambahnya.

Dengan usia 27 tahun, Apersi meneguhkan posisinya sebagai garda terdepan penyedia hunian rakyat. Melalui kegiatan meriah dan komitmen kuat, Apersi Sulawesi Utara menunjukkan tekad untuk terus membawa manfaat bagi masyarakat serta membantu negara mencapai target perumahan nasional.

Don't Miss
© all rights reserved
made with www.expressindonews.com