LATEST POST

latest

DLH Manado Langsung Action, Pangkas Pohon Tumbang di Tengah Hujan dan Angin

Selasa, 14 Februari 2023

/ by Nanang

 



EXPRESSINDONEWS-- Pemerintah saat ini terus menghimbau masyarakat yang tinggal di daerah rawan longsor dan bantaran sungai agar tetap waspada agar terhindar dari Longsor dan banjir.


Begitu juga yang sedang berada dijalan raya agar berhati-hati dari pohon tumbang.


Pasalnya, kota Manado saat ini sedang mengalami hujan keras serta angin kencang yang akan berlangsung pada beberapa hari kedepan.

Untuk itu, Pemerintah kita Manado melalui Dinas Lingkungan Hidup (DLH) kota Manado yang dinahkodai Frangky Porawouw langsung melakukan action dilapangan.

Diketahui, beberapa wilayah di kota Manado terjadi pohon tumbang sehingga membuat lumpuh perjalanan yang ada.

“Dinas Lingkungan Hidup mengerahkan seluruh kekuatan untuk memberikan pelayanan terbaik bagi masyarakat kota Manado, salah satunya dengan memangkas pohon – pohon yang tumbang,” kata Porawouw.

Ia pun menambahkan, sampai pukul 19.30 ini tim masih berada dilapangan untuk mengeksekusi beberapa titik pohon tumbang yang ada di Kota Manado.

“Kami membagi menjadi 4 tim dan selalu dibantu oleh pemerintah kecamatan dan kelurahan setempat dan sampai malam ini pun kami masih bekerja untuk memangkas pohon yang tumbang yang sudah mengganggu akses jalan,” ungkapnya.

Sementara itu, Kepala Dinas yang dikenal murah senyum ini, mengingatkan kepada masyarakat untuk tetap waspada karena mengingat cuaca dikota Manado masih belum menentu.

“Untuk masyarakat jangan sampai lengah dan tetap tingkatkan kewaspadaan, karena mengingat cuaca sendiri di kota manado masih belum menentu,” ujar Porawouw.

Diketahui, sampai berita ini diturunkan Kepala Dinas Lingkungan Hidup, Frangky Porawouw masih berada di Kelurahan Malendeng, Kecamatan Paal Dua untuk memantau langsung pemotongan sisa – sisa dari pohon yang tumbang.

(***)






Don't Miss
© all rights reserved
made with www.expressindonews.com