LATEST POST

latest

ART Resmi Jabat Ketua Bapilu Sitaro, Aerlangga Hartarto Harga Mati Capres 2024

Sabtu, 04 Maret 2023

/ by Nanang





EXPRESSINDONEWS - Plt. Ketua DPD II Partai Golongan Karya (Golkar) Kabupaten Kepulauan Siau Tagulandang Biaro (Sitaro) Apler Bantian, SH. Resmi mengenakan Jas warna kuning kepada mantan calon bupati pada Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) tahun 2018 yakni Pengusaha muda Alfred Ronald Takarendehang (ART). 


Hal ini nampak dalam kegiatan Rapat Pleno Diperluas DPD II Partai Golkar Sitaro di Kantor Sekertariat DPD II Golkar Sitaro, Sabtu (04/03/2023)


Hal ini pun sekedar diketahui, setelah pada hari kemarin tepatnya, Kamis (02/03/2023) ART sudah mengajukan surat pengunduran diri sebagai kepengurusan Partai NasDem dan anggota DPRD dari Partai NasDem.


Sementara itu Alfred Ronald Takarendehang, saat dihubungi oleh awak media mengatakan, kenapa saya harus kembali kerumah kita bersama yakni Partai Golkar


“Partai Golkar adalah rumah lama saya, dan hari ini menjadi catatan spesial dalam perjalanan politik saya di mana saya boleh kembali memakai jas kuning partai Golkar.


Diakuinya bahwa partai yang akrab dengan pohon beringin besutan Aerlangga Hartarto (AH) sekarang ini jika kembali pada tahun 2018 akan menjadi sebuah kilas balik politik Sitaro.


Sebab saat ini massa militan itu memiliki kesan spesial dalam karir politik saya. Dan ini menjadi salah satu alasan dirinya memilih bergabung kembali setelah sebelumnya tercatat sebagai kader Nasdem. 


“Saya punya catatan khusus dengan partai Golkar, apalagi jika mengenang kilas balik tahun 2018 lalu. Saya sebagai pendatang baru di panggung politik kala itu, bersama partai Golkar kami boleh menempati posisi kedua peraih suara terbanyak meski harus berhadapan dengan para politisi senior,” ujarnya. 


Itulah sebabnya setelah kegiatan ini, politisi yang disebut-sebut memiliki basis massa di Kecamatan Siau Timur dan Siau Timur Selatan ini mengaku akan langsung memperkuat kekuatan hingga ke akar rumput. 


“Kita akan langsung konsolidasi. Semua kader serta simpatisan akan kita libatkan, karena target kita di Pilcaleg nanti adalah harus lebih baik dari hari ini,” sebutnya. 


Ditambahkannya lagi, jika hari ini Golkar menguasai 3 kursi di DPRD Sitaro, periode 2024-2029 minimal 6 kursi. 


“Target kita di Sitaro adalah menangkan Pak Ketum Aerlangga di Pilpres, Ibu Ketua Christania Eugenia Paruntu (CEP) .... selaku Ketua DPD I Golkar Sulut di 

Pilgub, serta merebut minimal enam kursi di DPRD Sitaro,” ujarnya. 


Ditegaskannya, sudah saatnya Golkar di Sitaro kembali ke masa jayanya serta menjadi yang terdepan dalam memperjuangkan suara rakyat. 


“Ini bukanlah sebuah kemustahilan. Apalagi jargon kita ialah Suara Golkar Suara Rakyat,” kuncinya.  


Menariknya, dalam kegiatan tersebut nampak pula salah satu Srikandi Tagulandang, dr Vanny Tamansa, yang ikut mengenakan jas kuning. 


Diketahui, dr Vanny sendiri merupakan salah satu figur yang disebut-sebut telah mendapat banyak dukungan masyarakat Mandolokang untuk maju di Pilcaleg 14 Februari 2024 nanti dari Dapil III Tagulandang-Biaro. 


Selain dipakaikan jas kuning, dr Vanny juga dikabarkan telah masuk daftar pengurus DPD II Golkar Sitaro yakni sebagai bendahara Badan Pemenangan Pemilu (Bapilu). 


Sedangkan posisi Ketua dan Sekretaris Bapilu masing-masing dipercayakan kepada Alfrets R Takarendehang dan Stephen Londok. (Albert)

Don't Miss
© all rights reserved
made with www.expressindonews.com