LATEST POST

latest

Astaga!! Pemkab Sangihe Diduga 'Rampok' Lahan Milik Pontoh-Bareweng

Kamis, 02 Maret 2023

/ by Nanang

 



EXPRESSINDONEWS-- Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Sangihe kembali mendapat tuntutan masyarakatnya sendiri. Mengapa tidak, lahan yang diduga milik keluarga Pontoh-Bareweng  luas 448 M2 dengan hak milik no. 164 tahun 1979 yang bertempat di Sawangbendar diduga dirampas Pemkab Sangihe dengan dibuatnya jalan Boulevard Tahuna tanpa adanya ganti rugi. 

Istri dari Almarhum Eddy Pontoh yakni Niny Bareweng sebelumnya telah melontarkan surat somasi kepasa Pemkab Sangihe pada bulan Oktober 2022 lalu. 

Namun, sampai sekarang ini, Pemkab Sangihe masih tidak bertanggung jawab bahkan bisa dibilang seperti tutup mata. 

Melvin E Pontoh, kepada media ini menyampaikan, agar Plt Bupati Sangihe bisa mendengar apa yang menjadi hak-hak dari masyarakat. 

"Mohon agar Plt Bupati Kabupaten kepulauan Sangihe peduli dengan hak-hak masyarakat jangan cuman retorika dan pencitraan yang tidak nyata, sebab Plt Bupati sudah berjanji mau menyelesaikan hal ini saat bertemu di GOR Jakarta Utara, jika hanya masih Plt saja sudah suka tidak menepati janji bagaimana jika definitif,"tanya Melvin. 

Isi dalam surat somasi juga bertuliskan, jika tidak ada respon dari Pemkab Sangihe, maka lokasi tersebut akan dibangun rumah semi permanen sesuai hak yang menjadi pemilik tanah. (***) 




Don't Miss
© all rights reserved
made with www.expressindonews.com